Desain Sekat Ruang Tamu dari Tembok yang Elegan!!

Desain Sekat Ruang Tamu

Desain Sekat Ruang Tamu – Hunian kamu mengusung ide open space? Bila kamu ingin mendapatkan privasi yang lebih maksimal.

Misalkan pisahkan tempat ruang tamu dan kamar makan, kamu dapat membuat sekat ruang tamu dari tembok yang sekaligus efektif memberikan elemen dekoratif pada hunian.

Pada artikel ini, kami akan membagikan beberapa referensi sekat ruang tamu dari tembok yang stylish, unik, dan pastinya dapat kamu aplikasikan di rumah.

Daripada makin penasaran, yok langsung lihat berbagai model sekat ruang tamu dari tembok yang telah kami kumpulkan dari sejumlah sumber di bawah ini!

Desain Sekat Ruang Tamu dari Tembok yang Elegan!!

Sekat Ruang Tamu dari Tembok Sekalian Backdrop TV

Desain Sekat Ruang Tamu

Selanjutnya adalah sekat ruang tamu dari tembok yang sangat multifungsi karena bisa digunakan sebagai backdrop TV. Kamu dapat adopsi desain sekat ruang tamu dari tembok yang satu ini dan meletakkannya sebagai pembatas antara tampat makan dan ruang keluarga.

Tidak cuma serbaguna, ide sekat ruang tamu dari tembok yang ini juga sangat cocok diterapkan di hunian berukuran imut karena sekatnya hanya sebagian, tidak sampai ke atas langit-langit.

Dengan demikian, ruang akan tetap berasa lega dan nyaman. Tinggal lengkapi dengan beberapa sofa dan coffee table di sekitarnya.

 

Sekat Ruang Tamu dari Tembok dan Kaca

Ada juga gagasan sekat ruang tamu dari tembok yang dipadankan dengan material kaca. Sekat ruang tamu yang ini dibikin sebagai rak dan lemari yang dapat kamu gunakan untuk menaruh berbagai koleksi dekor dan benda-benda lainnya.

Jadi, sekat ruang tamu dari tembok dan kaca yang ini tidak sekedar sebagai pembatas ruang, tetapi juga multifungsi sebagai tempat penyimpanan dan tempat untuk memajang beragam dekorasi favorite di dalam ruang. Keren sekali, ya!

Baca Juga:  Desain Interior Gaya Zen dari Negeri Sakura

Demikian ide sekat ruang tamu dari tembok yang cantik dan dapat kamu terapkan di hunian. Masing-masing model sekat ruang tamu dari tembok tidak hanya bisa dimanfaatkan untuk meningkatkan privasi di dalam ruang, tetapi juga dapat memberikan elemen dekoratif.

Sekat Ruang Tamu dari Tembok Roster Beton

Desain Sekat Ruang Tamu

Ingin membuat tampilan rumah lebih trendi ala kafe modern? Kamu dapat mengaplikasikan sekat ruang tamu dari tembok roster beton seperti pada gambar di atas.

Pas diaplikasikan di berbagai ide hunian, termasuk minimalis, ide sekat ruang tamu dari tembok ini tidak cuma dapat menciptakan privasi di dalam ruang, tetapi juga membuat ruang tetap space-saving dan bebas.

Supaya tampil makin menarik, kamu juga dapat menambahkan lampu neon custom dengan gambar atau tulisan seperti keinginan.

 

Sekat Ruang Tamu dari Tembok dengan Kombinasi Kayu

Cocok diaplikasikan di hunian bergaya Japandi, ide sekat ruang tamu dari tembok yang stylish ini dipadukan dengan material kayu.

Model partisi ini juga bisa membuat ruang terkesan lebih nyaman dan estetik, terlebih jika kamu berani mengeksplorasi desain pada kayu, seperti mengaplikasikan motif geometris.

Selain itu, kamu juga dapat manfaatkan area sekat untuk menyimpan beragam dekorasi. Mulai dari frame foto, tanaman hias, figurin, dan hiasan lainnya hingga kehadiran sekat ruang tamu dari tembok dan kayu ini menjadi lebih multifungsi.

 

Sekat Ruang Tamu dari Tembok Bata Merah

Desain Sekat Ruang Tamu

Bila ide sebelumnya mengaplikasikan roster beton, rekomendasi sekat ruang tamu dari tembok yang satu ini memanfaatkan material berbentuk bata merah. Ide sekat ruang tamu dari tembok yang ini sangat cocok diaplikasikan oleh kamu yang ingin menambah kesan klasik yang berkelas di hunian.

Baca Juga:  Desain Rumah Mewah Gaya Spanyol: Keindahan yang Abadi

Juga bisa diaplikasikan di hunian bergaya industrial karena bata mereahnya yang terekspos dan raw. Selain itu, sekat ruang tamu dari tembok bata merah ini juga sangatlah efektif membuat ruang terkesan lebih nyaman dan hangat!